Rabu, 23 April 2025
Iklan Idul Fitri
BerandaBERITA TERBARUPerkuat Sinergi, Kapolres Seruyan Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Bea Cukai Sampit

Perkuat Sinergi, Kapolres Seruyan Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Bea Cukai Sampit

Kuala Pembuang, Zona Kalimantan  – Kapolres Seruyan AKBP Hans Itta P menerima kunjungan silaturahmi dari Kepala Kantor Bea Cukai Sampit, Agus Dwi Setia Kuncoro, di ruang kerjanya, Senin. 21 April 2025.

Kunjungan ini menjadi momen penting untuk mempererat sinergitas dan koordinasi antar-instansi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Seruyan.

Pertemuan yang berlangsung dalam suasana hangat tersebut turut dihadiri  Kanit Tipidkor Sat Reskrim Polres Seruyan IPDA Fauzi Alamsyah serta jajaran dari Bea Cukai Sampit.

“Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini. Ini menjadi wujud nyata sinergi dan komunikasi yang baik antara Polres Seruyan dan Bea Cukai Sampit dalam menjaga dan mengantisipasi tindak pidana yang berkaitan dengan kepabeanan,” ujar Kapolres Seruyan.

Kepala Kantor Bea Cukai Sampit, Agus Dwi Setia Kuncoro, menyampaikan harapan agar kerja sama antar-lembaga ini semakin solid ke depan.

Menurutnya, koordinasi yang kuat sangat penting untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat dan penegakan hukum.

Dalam kesempatan tersebut, Bea Cukai Sampit juga menyerahkan cinderamata kepada Kapolres Seruyan sebagai bentuk apresiasi dan dukungan terhadap kerja sama yang telah terjalin baik selama ini.

Silaturahmi ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dari peningkatan koordinasi yang lebih strategis antara kedua instansi. (ZK-Red)

 

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Iklan 1 Iklan 2 Iklan 3 Iklan 4 Iklan 5

Postingan Populer

Komentar Terbaru